27 Maret 2014

Enjoy small thing...

 Beberapa bulan ini saya baru menikmati hobby yang cukup berbahaya!!
Bukan berbau adrenalin, bukan juga berbau Xtrimm!!

Tapi lebih berbau sesuatu yang BESAR sebenarnya, dalam sesuatu yang KECIL akhirnya.. Bingung juga merangkai kata untuk menggambarkannya.

Yups, hobby mengumpulkan replika-replika dari pesawat terbang penumpang ini menjadi hobby saya yang baru, tidak mengandung bahaya sedikitpun kecuali ditelan dan dimakan. Itu baru bahaya.:)
Disebut oleh rekan-rekan sesama pengumpul replika ini sebagai DIECAST, yups diecast yang saya kumpulkan bukan diecast mobil atau yang lain, tetapi diecast pesawat komersil.
Walau tidak berbahaya untuk kesehatan ataupun keselamatan jiwa, namun berbahaya untuk keselamatan dompet dan tabungan.hehehe sebut saja ada 1 koleksi saya yang saya beli seharga kurang lebih 750rebuu...fuih..tapi yang namanya sudah senang, ya tetap hajarr..



Enjoy Small Thing..
Saya belajar sesuatu yang baru dari hobby ini!
Saya menemukan keasyikan baru!
Keasyikan yang mungkin orang-orang sekitar tanyakan, dengan benda yang kurang lebih besarnya sama dengan ukuran rata-rata HP, apa yang bisa dinikmati??
Tapi memang tidak semua orang bisa menikmati hobby saya ini..
Saya belajar menikmati "maenan" kecil ini, dan mengasyikkan. Apa yang mengaksikan saya pun tidak bisa menuliskannya, pokoknya asyikk..

Kalau dilihat dari kehidupan kita sekarang, kadang kita lupa dengan hal-hal yang kecil yang mungkin justu hal-hal kecil tersebut yang mengubah hidup kita. Kebanyakan orang mengingini hal yang besar tanpa sadar hal-hal kecil disekitarnya ternyata lebih mengasyikkan.
Ketika fokus kita ke sesuatu yang besar, kadang hal tersebut membuat kita kecapean dulu sebelum mencapai sesuatu yang besar tersebut, dan hiduppun terlewati dengan penuh tekanan untuk mencapai hal itu.
Alangkah indahnya jika tetap kita punya mimpi besar, tetapi kita juga dapat menikmati hal-hal yang kecil yang kadang tidak terlihat sama sekali.

Beberapa waktu lalu, teman saya bercerita tentang "puasa"nya untuk menyambut Paskah tahun ini, puasa yang mungkin terlihat kecil dan sederhana bagi orang lain, dia bilang akan puasa selama 40 hari ini dengan tidak minum kopi satu gelaspun. Sepertinya akan mudah dan kecil..
Beberapa hari kemudian ketika saya bertemu dengan teman tadi, dia bercerita lagi tetang perkembangan yang dia lakukan, ya tetang perjalanan puasanya. Apa yang diceritakaanya membuat saya percaya dengan hal kecil sesuatu yang besar akan dapat tercapai! dia bilang, beberapa hari pertama memang sangat berat, karena memang dia penggila kopi kelas satu, tidak pernah dalam hidupnya sehari dilewatkan tanpa minum satu gelas kopi! dan ini pengalaman pertama dia tidak minum kopi!! Perjuangan yang sangat berat, karena memang siang-siang dia akan tersiksa dengan rasa kantuk yang luar biasa, karena memang tidak ada si kopi yang mendukungnya.. Namun karena tekad yang luar biasa, dia mencoba merubah strategi!!
Apa yang dirubah? dia mulai tidur malam lebih awal supaya jam tidurnya terpenuhi, kemudian mencoba memulai olah raga yang sudah lama ditinggalkannya supaya badan mampu bertahan walau tanpa kopi..
WOW menurut saya!! hal kecil yang kemudian merubah hampir seluruh kehidupannya..dengan hanya tidak minum satu gelas kopi-banyak hal yang luar biasa yang tercipta..
Saya ingat salah satu buku dari si botak penulis 7 Habits yang melegenda itu, ya Stephen Covey tentang Bilah Kecil pada kemudi kapal yang mampu mengatur kemana Kapal yang super besar itu menuju. Hanya dengan bilah yang kecil, kapal yang besar itu dapat digerakkan. Begitu juga kehidupan kita, kadang hal-hal kecil yang tidak kita sadari dan lupakan itulah yang sebenarnya sangat mempengaruhi keseluruhan hidup kita.

Bayangkan apa yang dapat kita hasilkan dengan satu hal kecil?
- Bangun lebih pagi
- Tidur lebih cepat
- Baca buku 5menit setiap hari
- lari-lari kecil 10 menit perhari
- tertawa terbahak-bahak
- SMS teman lama
- Memberi senyuman kepada orang asing
- Bersepeda ke kantor
- melihat matahari terbit
- makan siang ditempat baru
dll.........

so, mari lakukan hal kecil dan nikmatilah...


Enjoy Small Thing..
Nikmati sesuatu yang kecil, maka yang besar akan mengikuti..


Gideon Surya
-Trainer HRExcellency-
www.HREXCELLENCY.com

1 komentar:

Anonim mengatakan...

Cuma mau kasih jempol.. like this.. :)